Sabtu, 16 November 2013

KBPS ADAKAN “TUDANG SIPULUNG” BERSAMA UST MUH FAUZIL ADHIM





Ust Muh. Fauzil Adhim merupakan penulis buku Islam yang sampai serang tetap produktif menulis. Kali ini KBPS (Komunitas Blogger Pena Sunnah) berkesempatan untuk bersilaturahmi dengan penulis yang aktif mengisi berbagai pelatiahan dan pengajian/seminar ini. Kegiatan silaturahmi KBPS ini di sebut “Tudang Sipulung” bersama Ust Fauzil adhim yang berlangsung bada ashar sampai menjelang magrib. Ust Fauzil sendiri juga memiliki agenda mengisi Training Motifasi Remaja yang tak jauh dari tempat acara silaturahmi KBPS. Setelah mengisi kegiatan training tersebut yang selesai menjelang ashar, ust fauzil lalu meluncur ke tempat kegiatan acara silaturahmi KBPS. Kegiatan acara silaturahmi ini di hadiri para Blogger Pena Sunnah dan pegiat literasi Islami Makassar. Ustaz Fauzil pun berbagi ilmu menulis serta pengalamannya dalam menulis.


Beliau mengawali dengan menceritakan awal-awal beliau menulis dengan keterbatasannya. Dahulu beliau memakai alat yang sederhana yaitu komputer lama. Dan kini perkembangan tenologi adanya HP dan internet yang berkembang beliau menulis dengan hp.

“ada buku saya berasal dari ketik di HP jadi kapan pun di mana pun dapat menulis sampai jadi buku” katanya ust yang juga aktif di facebook dan twiter.

Setelah pemaparan materi tentang menulis lalu di lakukan tanya jawab. Para peserta pun tidak menyia-nyiakan kesempatan tesebut dengan curhat masalah kepenulisan. 

Dalam sesi tanya jawab ada yang bertanya tentang bagaimana menjadi penuls kolomunis dan penulis buku best seller. Beliau menjelaskan bahwa menjadi penulis best seller sebenarnya masih belum layak apa lagi termasuk beliau sendiri. Beliau membandingkan semangat para ulama dalam menulis dengan keterbatasan mereka dapat menulis buku sangat banyak dan berjilid-jilid serta buku-buku tersebut di cetak ulang sampai sekarang.

Jadi menjadi penulis bukanlah tujuannya untuk dapat ‘lebel’ best seller tetapi bagaimana menulis untuk berbagi manfaat untuk orang lain yang membacanya. Bukan untuk mencari ketenaran dari menjadi penulis.

Masyallah... barakallah Ust Fauzil semoga ilmunya berberkah dan dapat terus berkarya yang bermanfaat. Syukron Ust Fauzil telah berbagi semangat dan berbagi inspirasi menulis di makassar. Buat para pembaca blog ini sekian dulu, semoga tulisan ini bermanfaat buat kita semua... amien(abid)

0 komentar:

Posting Komentar

 
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...