Senin, 27 Februari 2012

Pelatihan Blogger "Dakwah in Blogging"

  
Departemen Infomasi dan Komunikasi Dewan Pimpinan Daerah Makassar bekerja sama dengan Komunitas Blogger Pena Sunnah (KBPS)melaksanakan pelatihan Blog “Dakwah in Blogging” pada hari Ahad 3 Rabiul Akhir 1433 (26/02/12). Kegiatan dengan tema “Menebar Dakwah di Dunia Maya” ini dilaksanakan di Laboratorium Komputer MEDIU, kampus Ma’had ‘Aly al-Wahdah Makassar. Sebanyak 25 peserta hadir dalam pelatihan angkatan ke-2 ini.

Sebelum pelatihan dimulai salah satu pengurus KBPS, Zainal Abidin, S.Pd. memberikan materi pengenalan kepada peserta tentang KBPS. Menurut owner dari motifabi.com ini bahwa salah satu tujuan dari dibentuknya KBPS adalah untuk menghimpun blogger muslim Ahlus Sunnah wal Jama’ah dan menjadikan blog sebagai basis dakwah di dunia maya. Materi pelatihan kemudian dibawakan oleh Zainal Lamu, S.Pd. dibantu oleh tim KBPS; Zainal Abidin, S.Pd., dan Sudirman Tahir, A.Md. Karena waktu yang terbatas sehingga tidak semua materi bisa dirampungkan, namun para alumni pelatihan dan menjadi anggota KBPS bisa belajar lebih banyak melalui milis KBPS.[]

1 komentar:

assalamu alaikum ...saya sdh meng-klik banner kbps tapi sy tdk tahu apakah sy sdh trmsuk yg tergabung dgn komunitas ini.

Posting Komentar

 
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...